Tahukah kamu apa itu arbanat?
Arbanat atau arum manis dengan bentuk dan rupa yang menyerupai rambut nenek merupakan jajanan yang tenar di era 90an
Diketahui jajanan ini berasal dari daerah Kesambi kecamatan Pucuk kabupaten Lamongan. Sampai saat ini jajanan arbanat masih eksis, sekalipun sudah mulai jarang ditemui.
Biasanya arbanat dijajahkan dengan cara berkeliling dari satu kampung ke kampung lainnya. Cara promosi jajanan ini tergolong unik. Dengan berkeliling kampung, penjual arbanat yang membawa kaleng kotak semacam kaleng kerupuk dia memainkan sebuah alat musik sebagai ciri khas penjual arbanat.
Alat musiknya pun sangat unik, terbuat dari potongan bambu dipadukan dengan sebilah kayu dan senar serta diatur sedemikian rupa. Cara memainkannya seperti biola, dengan cara digesek.
Ngik... ngok... ngik.... ngok....
Begitulah bunyinya